Bocah Lampung Kelas 6 SD Bikin Game, Tersedia di HP Android

xiaomi redmi k40 2 169


Jakarta, Posviral.com- Indonesia – Seorang siswi kelas 6 SD berhasil membuat game untuk para pengguna HP Android. Saat ini game edukasi berjudul Jelajah Lampung Berjaya dan Lorong Toleransi Pancasila tersebut sudah bisa diunduh di Google Play Store.

Dua game itu dikembangkan oleh Fitria Khasanah, anak berbakat asal Bandar Lampung. Ia mengungkapkan bahwa permainan yang diciptakannya, diawali dari hobinya bermain game.

“Awalnya memang hobi main game, terus diarahkan oleh ayah untuk mencoba membuat game sendiri,” kata Fitria, dikutip dari Detikcom, Selasa (19/3/2024).

Fitria mengatakan, tujuan dibuat game Jelajah Lampung Berjaya supaya bisa mengenalkan Provinsi Lampung ke dunia. Ia mengaku, konsep permainan di dalamnya berdasarkan arahan dari Sang Ayah.

“Kalau game Jelajah Lampung Berjaya ini diarahkan juga sama ayah, aku cuma bikin gamenya,” ujarnya.

Ia menjelaskan, game tersebut akan memberikan pengetahuan kepada para pemain terkait sejarah Lampung. Bahkan dirinya sampai mengaitkannya dengan data 15 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Lampung.

Kemudian untuk Lorong Toleransi Pancasila, dikatakan Fitria, gamer nantinya diberikan pesan-pesan tentang pentingnya hidup bertoleransi antar sesama. Ya, seperti yang disampaikan di atas, bahwa kedua game tadi sudah bisa didapatkan melalui Google Play Store.

Untuk proses pembuatannya, Fitria bilang menghabiskan waktu kurang lebih tiga bulan. Dalam upaya merampungkannya, ia mengandalkan game engine bernama Unity dan Construct 3D.

Sebenarnya Fitria tidak hanya membuat Jelajah Lampung Berjaya dan Lorong Toleransi Pancasila. Dirinya menyebutkan banyak game yang sudah dibikin, tapi memang hanya bisa dimainkan di aplikasi tertentu.

“Ada game lainnya, bisa dimainkan online tapi lewat Roblox. Kalau di Playstore nggak ada. Untuk bisa memainkan game ini, wajib menggunakan Android versi 13,” tuturnya.

Meski tertarik dengan dunia game, Fitri mengaku sekolah masih menjadi prioritasnya. Hal itu sesuai janjinya kepada orang tua, untuk tetap menuntut ilmu hingga jenjang tertinggi.

“Sekolah tetap yang pertama, ayah juga mengarahkannya begitu.” pungkasnya.

[Gambas:Video CNBC]


Jangan Lupa untuk Share dan Komen Ya


Gokil! HP China Bisa Digulung Jadi Arloji

(fab/fab)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *