Galaxy Ring Akan Diintegrasikan ke Aplikasi Samsung Food

Galaxy Ring Akan Diintegrasikan ke Aplikasi Samsung Food

JAKARTA – Galaxy Ring, cincin pintar buatan Samsung, akan diintegrasikan dengan Samsung Food. Dengan adanya integrasi ini, perangkat wearable tersebut bisa membantu pengguna dalam mengatur pola makan.

Samsung Food merupakan aplikasi berbasis Kecerdasan Buatan (AI) yg diakuisi pada oleh Samsung Next pada tahun 2019. Perangkat lunak ini dirancang sebagai asisten yang bisa membantu pengguna dalam membuat perencanaan hidangan.

Dikutip dari laporan ChoSun Biz, Samsung sengaja menghubungkan Galaxy Ring dengan aplikasi penyedia resep makanan agar pengguna bisa membuat rencana diet berdasarkan informasi kesehatan pengguna yang direkam oleh cincin pintar tersebut.

Penggabungan dua produk ini bisa bekerja seperti ahli gizi sehingga para pengguna bisa menghindari kesalahan saat melakukan diet. Kesehatan mereka juga bisa terjaga karena diet yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan badan mereka.

Menariknya, integrasi dua perangkat ini juga akan terhubung dengan peralatan rumah tangga yang diproduksi Samsung. Seorang pejabat Samsung yang tidak disebutkan namanya menjelaskan bahwa Samsung Food akan menciptakan menu berdasarkan data Galaxy Ring.

Selain mengambil data dari cincin pintar, Samsung Food bisa terhubung dengan lemari es untuk menganalisis bahan-bahan yang tersedia. Nantinya, Samsung Food akan kemudian merekomendasikan makanan dan resep dengan menggunakan AI.

“Nilai memasak dari resep yang disesuaikan dikirim langsung ke oven Samsung, sehingga pengguna tidak perlu mengatur suhu atau waktu memasak secara terpisah, dan bahan yang hilang juga dapat diantar melalui Samsung e-Food Center,” jelas pejabat tersebut.

Ini merupakan ide yang sangat menarik. Jika rencana ini berhasil direalisasikan, Galaxy Ring bisa menjadi salah satu perangkat Samsung yang berguna. Pasalnya, cincin ini tidak hanya digunakan sebagai indikator kesehatan, tetapi juga sebagai ahli gizi digital.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *