Pascalebaran, Stok Darah di PMI Sleman Tak Mampu Penuhi Kebutuhan Harian

donor darah ilustrasi freepik

Posviral.com, SLEMAN—Stok darah di PMI Sleman pascalebaran makin menipis. Pasalnya, jumlah ketersediaan tidak mampu untuk memenuhi kuota yang dibutuhkan setiap harinya.

Ketua PMI Sleman, Sunartono mengatakna, stok darah pascalebaran merupakan tradisi yang terjadi di setiap tahun. Hal ini terjadi karena pada saat Bulan Puasa kegiatan donor darah mengalami penurunan yang sangat signifikan.

“Bisa dikatakan hampir tidak ada sehingga berpengaruh terhadap stok untuk mencukupi kebutuhan darah di Masyarakat. Untuk saat ini, krisis darah juga masih terjadi,” katanya, Senin (22/4/2024).

BACA JUGA: Info Stok Darah Jogja Hari Ini, Senin 22 April 2024

Dia menjelaskan, stok darah pada saat ini hanya sekitar 10-20 kantong per harinya. Jumlah tersebut dinilai tidak mencukupui kebutuhan harian yang mencapai sekitar 100 kantong per harinya.

Guna mencukupi stok kebutuhan darah, upaya mengajak pendonor aktif untuk segera melakukan kegiatan donor. Selain itu, juga ada rencana menggalakkan program donor darah massal di Masyarakat.

Diharapkan Masyarakat ikut berpartisipasi dalam kegiatan donor karena menjadi bagian untuk membantu sesama yang membutuhkan tambahan darah. Upaya intensifikasi donor diharapkan menambah stok yang dimiliki PMI Sleman.

“Kalau semua berjalan lancar mungkin mulai awal Mei sudah ada tambahan stok sehingga keadaan bisa segera normal. Makanya, kami minta kepada warga untuk berpartisipasi dalam kegiatan donor darah,” katanya.

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo mengingstruksikan kepada jajarannya untuk rutin menggandeng PMI dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan. “Setiap acara yang menghadirkan banyak orang, harapannya PMI bisa diajak untuk menggelar donor darah,” katanya.

Menurut dia, kegiatan donor darah merupakan bentuk kepedulian sosial dikarenakan bisa membantu warga yang membutuhkan. Oleh karenanya, dengan partisipasi aktif dari jajaran pegawai Pemkab Sleman dan Masyarakat maka akan sangat membantu PMI dalam menjaga ketersediaan stok darah yang dimiliki.

“Tujuan dari donor darah adalah untuk membantu bagi sesama. Jadi, partisipasi dari Masyarakat sangat dibutuhkan agar akses mendapatkan tambahan darah jadi semakin mudah,” katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *