Posviral.com, JOGJA—Ratusan massa melakukan aksi damai di Simpang Empat Tugu Jogja Jumat (5/4/2024) petang. Mereka menyuarakan dukungan moral untuk Mahkamah Konstitusi (MK) yang sedang menggelar sidang perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU).
Massa aksi menamakan diri Aliansi Rakyat Jogja Menggugat (Arjog). Mereka berasal dari lintas organisasi, terdiri atas Paksi Katon, SBSI, AM FUI, Kurma, AB Ningrat, SKI, Trengginas, Raja Bersatu, Garda dan lain-lain. “Aksi damai ini kami gelar di Tugu Jogja sebagai dukungan moral terhadap MK agar dapat menangani PHPU secara jujur, adil, independen dan bebas dari intervensi,” kata Korlap Aksi Agus Hartana dalam keterangan tertulisnya.
BACA JUGA : Mahkamah Konsitusi Diminta Hadirkan Kapolri sebagi Saksi Sengketa Pemilu
Ia menilai ketika MK memiliki keleluasaan, maka diharapkan bisa memberikan penilaian objektif dan independen atas sengketa yang sedang ditangani. Dengan demikian dapat menghasilkan keputusan yang bisa memulihkan integritas lembaga tersebut.
“Sebagai benteng terakhir konstitusi, diharapkan agar MK bisa lebih independen dalam menangani sengketa. Dari proses pra pemilu, pelaksanaan pemilu, hingga pasca pemilu,” ujarnya.
Sejumlah tokoh yang hadir dalam aksi tersebut Posviral.com lain Syukri Fadholi, Prof Muh Chirzin, KRT Padmo Condro Negoro, Azman Latief, Afnan Malay, Damaira Pakpahan, In’am el Mustofa, Akhid Widi hingga Mariana Ulfah.
BACA JUGA : Istana Sebut Menteri Dipanggil MK Terkait Sengketa Pilpres Tak Perlu Izin Presiden Jokowi
“Memang akhir-akhir ini aksi serupa sering digelar di Jogja, termasuk pada momen Ramadan. Bedanya, aksi diakhiri dengan buka puasa bersama dan salat Magrib. Kami menyediakan 1.000 paket takjil, dari hasil donasi iuran bersama,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News